March 21, 2023

Trendrays.com

Trend Info Terkini

Harga Printer Melejit, Simak Tips Agar Tetap Bisa Membelinya

Printer menjadi salah satu perangkat yang keberadaannya kini sangat dibutuhkan. Mulai anak sekolah, mahasiswa hingga pekerja kantoran menggunakan printer untuk menyelesaikan pekerjaannya. Makanya, tidak heran juga kalau permintaan pasar semakin meningkat. Dan bisa ditebak, kenaikan demand ini membuat harga printer melejit dari waktu ke waktu. Ditambah lagi dengan kemajuan teknologi yang membuat printer semakin canggih menjadikan harganya berbanding lurus dengan fitur yang dibawa. Kadang berat untuk mengeluarkan uang demi memiliki printer terbaru yang kamu inginkan. Tapi tenang, bukan berarti punya printer baru hanya angan karena kamu juga bisa kok, menyiasati harga printer supaya tetap terjangkau.

Menyiasati Harga Printer yang Melejit

Salah satu kelebihan perangkat elektronik adalah selalu ada yang menjual versi bekas pakainya yang masih berfungsi dengan baik, dengan harga lebih murah. Mungkin kamu akan tergiur dengan pilihan ini apalagi harga printer sedang tinggi. Eits, sabar dulu. Bagaimanapun juga, printer baru selalu lebih baik dan terjamin. Soal harga, tenang saja. Ada beberapa cara untuk menyiasatinya sehingga kamu bisa membawa pulang printer baru tanpa mengempeskan kantongmu.

  • Ikuti Kebutuhan, Bukan Keinginan

Seringkali yang membuat kamu tersiksa karena gagal membeli printer baru adalah karena mengikuti keinginan dan bukan kebutuhan. Sebenarnya wajar kalau kamu ingin printer paling canggih dengan berbagai fitur modern yang membuat kinerja printer lebih baik. Namun tentu saja, segala kelebihan ini pasti dibarengi dengan harga yang sebanding. Jika kamu bermasalah dengan harga printer namun benar-benar membutuhkannya, maka saat ini lebih baik kamu mengikuti kebutuhan.

Coba pikirkan kemampuan apa saja yang kamu butuhkan dari printer barumu. Hanya untuk mencetak dokumen dengan hasil yang tajam atau juga membutuhkan fitur scanning untuk memindai dokumen penting? Jika memang ternyata kamu lebih banyak melakukan printing dan bahkan tidak pernah memindai atau fotokopi, memilih printer standar akan lebih bijaksana. Printer ini bahkan dijual dengan harga di bawah 1 juta sehingga dijamin hemat. Jangan memaksakan diri membeli printer dengan spek tinggi jika akhirnya fitur yang ada tak pernah digunakan. Kalau begini, kamu hanya membuang uang.

  • Pertimbangkan Tujuan Pemakaian

Pemakaian printer oleh anak sekolah atau mahasiswa dan orang yang bekerja bisa jadi akan berbeda. Biasanya, untuk menyelesaikan makalah atau tugas sekolah yang dibutuhkan adalah printer standar yang bisa mencetak dokumen hitam putih dan berwarna. Sedangkan bagi karyawan atau orang yang bekerja, mereka membutuhkan lebih dari itu.

Selain kemampuan mencetak yang cepat, bagus dan tajam, pekerja akan membutuhkan printer seperti yang ada di kantornya. Sebagai contoh PIXMA G2020, printer ini merupakan jenis all in one yang sudah include pemindai dan mesin fotokopi yang dibutuhkan untuk penggandaan dokumen. Beberapa spesifikasi seperti pencetakan cepat dan kemudahan pengisian tinta menjadi andalannya. Jika dibandingkan dengan printer standar tentu saja seri ini lebih canggih dan mahal yang sah-sah saja karena dapat digunakan memenuhi tujuan dalam bekerja.

  • Pastikan Ada Garansi

Semua perangkat elektronik pasti memiliki garansi, begitu juga dengan printer. Sayangnya, karena beberapa alasan kadang toko tidak menginformasikan hal tersebut dan bahkan “menjual” garansi. Kamu harus membayar ratusan ribu Rupiah lebih banyak dari harga awal printer jika ingin mendapatkan garansi resmi dari pabrik. Itulah sebabnya kamu 

Dan lagi, garansi ini akan meringankan biaya operasional terutama perawatan ketika sewaktu-waktu printer mengalami kerusakan. Selain harga beli, biaya perawatan yang terakumulasi juga akan menyebabkan pengeluaranmu membengkak. Untuk itu, pastikan di awal bahwa uang yang kamu keluarkan untuk membeli printer sudah termasuk garansi pabrik, ataupun garansi toko.

  • Pilih Merek dengan Reputasi Baik

Merek memang bukan jaminan tunggal akan kualitas printer yang kamu beli. Tapi, tidak bis dipungkiri bahwa reputasi merek yang baik menjadi bukti bahwa banyak orang membuktikan kinerja dan mutu terjamin dari produk tersebut. Untuk itu, berapapun budget yang dimiliki pastikan kamu memilih merek printer terpercaya yang sudah digunakan selama bertahun-tahun, misalnya Canon.

Harga printer boleh melambung, tapi kamu akan selalu punya cara untuk dapat membelinya dengan bersikap lebih bijak dalam memilih yang sesuai dengan kebutuhan. Gunakan printer dengan baik dan benar supaya kamu tidak harus mengeluarkan biaya lebih untuk perawatannya.